Sunday, December 6, 2020

Semua Jenis Palang Parkir dan Fungsi Masing-Masing



Pernahkah Anda memiliki pengalaman melewati beberapa jenis palang parkir di jalan ataupun area yang berbeda? Jika Anda perhatikan dengan teliti, palang parkir yang berada di area perumahan, tentunya akan berbeda dengan yang ada di area tol ataupun pelabuhan. Ini dikarenakan setiap palang parkir memiliki jenis dan fungsi yang berbeda.

Jika Anda sedang berniat untuk mencari dan membeli perlengkapan palang parkir, alangkah baiknya anda melihat-lihat serta melakukan riset terlebih dahulu terkait jenis-jenis serta fungsinya. Ini dikarenakan setiap jenis palang parkir memiliki fungsi yang berbeda. Jenis yang tepat akan memberikan fungsi yang maksimal sesuai kebutuhan penggunanya.

Paparan Beragam Jenis Palang Parkir serta Fungsinya sebagai Bahan Rekomendasi

Palang parkir otomatis atau juga sering disebut oleh beberapa kalangan profesional sebagai barrier gate, merupakan palang pembatas yang menggunakan sensor dan berfungsi membatasi hak akses masuk pada sebuah area. Palang parkir otomatis memiliki jenis yang beragam dengan fungsi yang bermacam-macam sesuai dengan bahan, elemen, bahkan harganya.

1. Palang Parkir Barrier Gate Model 1601

Model ini digunakan untuk mengontrol lalu lintas kendaraan dalam mode single-lane (jalur tunggal) untuk penggunaan tinggi. Model 1601 ini juga memiliki software dengan tipe umum yang melindungi fasilitas umum, industri dan kompleks hunian seperti apartemen.

Untuk waktu pembukaan rotasi portalnya sendiri hanya membutuhkan sekitar 1,5 detik saja. Ini merupakan waktu yang relatif cepat. Jenis ini juga memiliki konstruksi bahan yang kokoh. Model 1601 tersedia dengan dua pilihan warna yaitu logam gun dan abu-abu putih.

Model ini menyediakan fitur-fitur opsional, seperti convenience open dengan menggunakan tenaga baterai. Ini merupakan metode peralihan yang dapat membuka portal walaupun daya AC putus. Operatornya flexible sehingga bisa dipasang pada sisi kiri maupun kanan area masuk. 

2. Palang Parkir Barrier Gate Access Pro-H

Model ini dispesifikasi untuk persyaratan penggunaan keamanan khusus. Access Pro-H memiliki lebar pembukaan pintu portal sampai 20 kaki dan memiliki pilihan lengan pelindung untuk digunakan mencegah pemanjatan hingga ketinggian 70 inci. Model ini bisa digunakan untuk akses tempat parkir, gedung perkantoran, area tempat tinggal seperti kompleks perumahan atau apartmen, dan area sejenis.

Bagi Anda yang mencari palang parkir yang disertai dengan pencegahan efektif terhadap para pejalan kaki nakal yang tidak taat aturan dan tanpa izin mencoba melewati portal, palang parkir otomatis jenis ini sangat direkomendasikan. Model ini hanya mengizinkan kendaraan untuk melewatinya. Pejalan kaki tidak bisa lewat sembarangan.

3. Palang Parkir Barrier Gate Access Pro-L

Model ini dirancang dan dikhususkan untuk hak kontrol akses masuk dan keluar. Model ini memiliki lebar pembukaan pintu portal sebesar 20 kaki. Model ini sangat dinamis dan cocok untuk digunakan sebagai pembatas untuk memasuki tempat parkir, lahan gedung perusahaan, hunian, ataupun area sejenis.

4. Palang Parkir Barrier Gate Access XL2

Model ini dibuat khusus untuk akses masuk yang lebar. Lebar pembukaan portal untuk akses masuk mencapai 28 kaki. Model ini merupakan solusi untuk akses masuk yang dikategorikan lebar seperti area perusahaan, dan bisa juga pelabuhan.

Sistem kontrol dari model ini menawarkan beragam fungsi serta potensi lain dengan ketersediaan modul plug-in. Modul yang disediakan adalah Ethernet interface, radio atau model perhitungan yang menentukan sisa ruang parkir yang masih bisa digunakan. Pengguna dapat mengkonfigurasi fungsi input serta output secara individu.

5. Palang Parkir Barrier Gate Access XXL

Model ini dispesifikasi untuk akses masuk yang sangat lebar. Lebarnya mencapai 33 kaki dengan lengan penghalang keamanan opsional yang berfungsi untuk mencegah adanya pendakian opsional. Model ini merupakan solusi tepat bagi yang membutuhkan akses masuk yang sangat lebar bahkan multi-lane yang merujuk pada area perusahaan, pelabuhan, atau freight forwarder.

Access XXL menawarkan sistem kontrol dengan berbagai fungsi serta potensi ekspansi lewat penggunaan modul plug-in sama seperti XL2. Model ini menyediakan tiga tingkat waktu pembukaan serta penutupan portal yang bisa dipilih sesuai keinginan dan kebutuhan.

6. Palang Parkir Barrier Gate 1603 AutoSpikes

Model ini dirancang khusus untuk sebuah pengendalian lalu lintas yang dikategorikan tinggi. Barrier Gate 1603 Auto Spikes memiliki sistem operator yang dinamakan Spike DKS 1603. Sistem ini merupakan sistem modular. Spike DKS 1603 memungkinkan adanya fleksibilitas dalam berbagai aplikasi atau software parkir yang digunakan. Model ini bisa dipasang dengan mudah.

Sistem operator 1603 dibuat dengan menggunakan banyak fitur modern yang canggih. Fiturnya menghubungkan Paku pada Barrier Arm secara mekanis. 1603 Auto Spikes akan sangat cocok digunakan untuk lahan parkir, agen penyewaan mobil, dealer mobil, kantor pemerintahan, sekolah, maupun di tempat-tempat yang membutuhkan tingkat keamanan serta control lalu lintas ekstra tinggi.

7. Palang Parkir Barrier Gate 1620 Lane

Model ini secara khusus dirancang untuk permukaan yang bersifat mount lane barrier accessory. Artinya, model ini tidak mempunyai peringkat kerusakan. Hal tersebut tujuannya adalah untuk memberikan sebuah portal penghalang yang sangat kokoh dan tangguh, guna mencegah adanya kendaraan melewati jalur yang terkontrol.

Model 1620 Lane diperlengkapi dengan accessory system yang dinamakan DKS Lane Barrier. Ini merupakan fungsi tambahan yang memudahkan para operator palang parkir. Aplikasi ini sangat ideal bagi lane barrier dimana aplikasi ini memiliki tingkatan yang lebih tinggi dalam pengontrolan lalu lintas.

Pengontrolan lalu lintas yang dimaksudkan disini adalah para operator dapat memilah-milah kendaraan ideal (yang tepat) yang ingin diizinkan untuk melewati barrier gate. Namun tanpa membutuhkan biaya tonggak ataupun tabrakan. Model ini sangat direkomendasikan untuk hunian apartemen, kondominium yang memiliki pagar, tempat sewa mobil, area parkir dan terutama bilik tol.

Penutup

Itulah beberapa jenis palang parkir beserta fungsinya yang dapat Anda jadikan sebagai rekomendasi dalam memilih serta membeli palang parkir. Dalam tulisan ini Anda disajikan dengan tujuh jenis palang parkir yang berbeda yaitu model 1601, Access Pro-H, Access Pro-L, Access L2, Access XXL, 1603 AutoSpikes, dan 1620 Lane.

Ketujuh jenis palang parkir di atas memiliki fungsi berbeda yang dikategorikan dari penempatannya ataupun sistem protokol keamanannya. Ada yang sangat cocok untuk digunakan dalam jalur masuk yang relatif kecil, ada juga yang diperuntukkan bagi akses masuk jalan yang lebar bahkan sangat lebar.

Bagi Anda yang membutuhkan palang parkir entah itu untuk digunakan pada hunian tempat tinggal, perkantoran, ataupun area yang membutuhkan jalur masuk yang luas dan besar seperti pelabuhan, disarankan untuk memilih jenis yang sesuai. Ini dikarenakan pemilihan jenis yang sesuai akan berfungsi sebagai penunjang kebutuhan Anda dalam mengontrol hak akses masuk kendaraan.


No comments:

Post a Comment

Membuat Palang Parkir Otomatis Anti Ribet Berbasis Arduino

  Kira-kira, selain membeli palang parkir di produsen atau distributor tertentu, apakah orang-orang juga dapat membuat palang parkir otomati...